pendidikan

Download Modul Materi TIK SMP / MTS kelas 7 Semester Genap Kurikulum 2013 – BAB 4

3. Ikon Aplikasi / berkas ( icon apps / files )

Ikon, juga disebut simbol, ialah antarmuka grafik di sebuah data yang digambarkan oleh gambar kecil yang menggambarkan program komputer ataupun berkas komputer dalam pengelola berkas dalam sebuah sistem operasi, intinya ikon adalah gambar yang mewakili sebuah berkas atau file, dimana file bisa berupa dokumen, aplikasi maupun berkas system.

perhatikan dari gambar diatas, setiap aplikasi diwakili oleh sebuah gambar yang disebut dengan ikon. untuk memperjelas ikon biasanya aplikasi diberi nama pada bagian bawahnya.

perhatikan juga beberapa ikon diatas, ikon diatas mewakili jenis dari berkas itu sendiri, jadi berkas bermacam – macam jenisnya seperti music, video gambar bisa diwakili dengan sebuah ikon, hal ini bertujuan agar pengguna bisa lebih mudah membedakan jenis berkas yang kadang bercampur satu dengan yang lain.

perhatikan juga icon diatas, ikon tersebut adalah ikon yang ada pada system operasi Mac OS, intinya kurang lebih sama, ikon adalah sebuah gambar yang mewakili sebuah aplikasi / berkas.

ikon juga dapat mewakili sebuah perintah dari sebuah aplikasi, perhatikan gambar ikon diatas, setiap ikon mewakili sebuah perintah yang berbeda.

4. Pengelolaan Berkas / File Management

Seperti kita ketahui komputer sebagai perangkat multi media, tentunya ada ada banyak berkas yang harus kita atur mulai dari lokasi penyimpanannya maupun cara membuka berkas itu sendiri.

ini adalah ikon dari Aplikasi File manager / pengelola berkas pada Microsoft windows 10, ikon ini biasanya ada pada taskbar, jika anda tidak menemukannya kita dapat mencarinya dalam start button.

untuk membukanya cukup klik 1 kali ikon tersebut ( pada taskbar ) , klik 2x kalau ada pada desktop.

Setelah kita klik maka akan tampil sebagai berikut :

Perhatikan gambar diatas, pada sebelah kiri terdapat ikon kecil sedangkan sebelah kanan terdapat ikon besar, jadi kalau kita klik this PC maka isinya adalah Dekstop, Documents, Downloads, Videos dan lain sebagainya.

pada This PC juga terdapat Local Disk C, E, F ( adalah bagian dari harddisk komputer ) dan DVD RW Drive G adalah CD atau DVD ada pada komputer. kemudian jika kita memasukkan flashdisk akan tampil ikon sebagai berikut :

jadi perangkat penyimpanan memang bermacam – macam, akan tetapi untuk mempermudah mengenalinya biasanya diwakili dengan ikon yang berbeda pula. jika kita perhatikan sebelah kiri ada Local Disk (C:) yang terdapat logo windows, itu berarti pada bagian harddisk tersebut berisi file system, atau berkas yang menunjang berjalannya system komputer, jadi pada Drive C ini ada file yang tidak boleh dihapus atau diubah karena dapat merusak system operasi itu sendiri,

Untuk menyimpan berkas yang dianjurkan adalah pada drive D (Local Disk ( D: )) atau pada folder Documents, dimana file tersebut tidak bercampur dengan file system.

FOLDER DALAM FOLDER

Salah satu fasilitas File manager adalah memberi kita keleluasaan untuk mengelola folder berkas, kita juga dapat memasukkan subfolder dalam sebuah folder, begitu seterusnya.

diatas adala contoh penggunaan subfolder dalam folder, hal tersebut diperlukan untuk memilah dan mengkategorikan berkas kita, agar lebih teratur dan mudah dicari.

TUGAS PRAKTIKUM TIK Kelak 7 Semester Genap Kurikulum 2013 ( K13 )
  1. Menghidupkan dan mematikan komputer dengan prosedur yang benar
  2. Membuat folder baru di Drive D bernama MAPEL KELAS VII
  3. Membuat folder baru didalam folder MAPEL KELAS VII sebanyak 4 buah Mata pelajaran TIK, IPA, IPS dan MTK
  4. Membuat File teks menggunakan Aplikasi notepad disimpan pada folder TIK diberi nama latihan teks.txt
  5. Membuat File gambar menggunakan Aplikasi Paint disimpan pada folder TIK diberi nama latihan gambar.jpg

5. Mengetahui Aplikasi Bawaan system operasi

pada umumnya setiap system operasi memiliki aplikasi bawaan seperti penampil foto, pemutar music dan video, browser web, kalender, pembaca berita dan cuaca, semuanya adalah aplikasi pelengkap saja, kita dapat mempelajarinya dengan mudah kalau kita pahami ikon – ikon yang ada pada aplikasi tersebut.

untuk materi lengkapnya bisa klik link dibawah ini :

Page: 1 2

anasmakruf

Share
Published by
anasmakruf

Recent Posts

Contoh Studi Kasus Algoritma Naive Bayes dalam klasifikasi ulasan pelanggan

Berikut adalah contoh kasus yang dapat menggunakan algoritma Naive Bayes: Misalkan ada perusahaan e-commerce yang…

10 bulan ago

Mengenal Algoritma Machine Learning Jantung dari Artificial intelligence

Pengantar ke Kecerdasan Buatan dan Machine Learning Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence/AI) telah menjadi topik yang…

10 bulan ago

Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan Tentang Artificial Intelligence

Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence (AI) merupakan teknologi yang semakin populer dan banyak digunakan di…

11 bulan ago

Pelajar harus manfaatkan AI agar lebih cepat menyelesaikan tugas

Kecerdasan Buatan (AI) telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari kita. Dari mobil otonom hingga…

11 bulan ago

Bingung Bagaimana Kecerdasan Buatan Bekerja? Berikut Jawabannya

Kecerdasan Buatan (AI) adalah istilah yang telah membuat kehebohan dalam berbagai industri selama beberapa tahun…

11 bulan ago

Pemanfaatan Kecerdasan Buatan Untuk Efektifitas dan Efisiensi Penggalangan Dana

Anasmakruf.com - Teknologi kecerdasan buatan (AI) dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi penggalangan dana…

11 bulan ago