Categories: Uncategorized

Bagaimana Memproses Gaji Karyawan Jika HRD Sedang WFH

Perusahaan wajib memberikan gaji kepada karyawan setelah karyawan berkontribusi kepada perusahaan. Biasanya, mudah bagi HRD untuk memproses gaji karyawan jika HRD berada di kantor. Namun, sudah banyak perusahaan mulai menerapkan sistem kerja dari rumah atau work from home. Yang jadi pertanyaan, apakah HRD bisa memproses gaji karyawan jika sedang WFH? 

sumber gambar : https://www.freepik.com/vectors/business (Business vector created by pikisuperstar)

Tentu saja bisa! Kini sudah ada aplikasi payroll online yang memudahkan HRD untuk memproses gaji karyawan dalam waktu yang singkat, akurat, dan tepat sesuai ketentuan yang berlaku.

Cara memproses gaji karyawan menggunakan aplikasi payroll online

Biasanya HRD selalu menyimpan data karyawan dalam lemari arsip di kantor. Nah, bagaimana jika HRD sedang WFH? Ternyata solusinya cukup mudah. HRD dapat menggunakan aplikasi payroll online yang dapat diakses di mana saja dan kapan saja.

Pertama, HRD akan menghitung reimbursement atau dana pribadi yang dikeluarkan untuk keperluan perusahaan. Selanjutnya, sistem akan menghitung total jam kehadiran karyawan.

Semua jam kehadiran karyawan ini akan berpengaruh terhadap gaji yang akan diterima karyawan. Bila karyawan tidak masuk atau tidak hadir, maka karyawan tidak akan mendapatkan upah, gaji bulanannya biasanya akan dipotong. Tetapi, karyawan yang masuk kerja sesuai dengan jadwal kerja akan mendapatkan gaji penuh. Tidak jarang ada juga perusahaan yang menerapkan tunjangan kehadiran.

Selanjutnya adalah tahapan payroll process. HRD akan melakukan proses perhitungan payroll hanya dengan klik payroll process. HRD bisa memilih metode pembayaran gaji yang akan digunakan. Namun umumnya perusahaan kini mengirimnya via transfer bank. Gaji bersih pun akan diterima karyawan saat itu juga. Cepat dan praktis, ya?

Keunggulan aplikasi payroll online

Selain mampu memproses gaji dengan cepat dan otomatis, ada keunggulan lain dari aplikasi payroll online. Keunggulan yang dimaksud antara lain:

  1. Dapat memproses laporan penggajian dan slip gaji dengan otomatis dan akurat. Tidak ada lagi urusan dengan dokumen fisik yang melelahkan!
  2. Menyimpan data dan informasi karyawan dengan aman dan terjamin kerahasiaannya. Hal ini dapat meminimalisir penyalahgunaan data karyawan.
  3. Akurat dan sesuai peraturan penggajian yang berlaku
  4. Fleksibel dan mudah digunakan, aplikasi payroll online mempunyai fitur dan tampilan yang membuat HRD cepat beradaptasi.
  5. Paperless, HRD bisa meninggalkan penggunaan kertas dan menumpuk dokumen di meja kerja.

Jadi, mudah bukan memproses gaji selama WFH? Bukan tidak mungkin jika HR payroll pun juga mendapatkan jadwal kerja dari rumah atau WFH seperti karyawan yang lain. HRD bisa menggunakan aplikasi payroll online dari LinovHR dengan tampilan dan fitur yang mudah digunakan. Jadi HRD tak perlu lagi memusingkan perhitungan gaji dan bisa melakukan proses perhitungan gaji di mana saja!

anasmakruf

Share
Published by
anasmakruf

Recent Posts

ASUS VivoBook 14 A1404: Laptop Berkualitas dengan Harga Terjangkau untuk Mahasiswa

Dalam era digital saat ini, dibutuhkan laptop mahasiswa yang dapat menunjang aktivitas kuliah mereka. Baik…

2 bulan ago

20 Cara Menaikkan Peringkat Top Stories Google pada Web Berita

Meningkatkan peringkat situs web Anda di hasil pencarian dan masuk ke dalam daftar Top Stories…

3 bulan ago

Mandulkan Nyamuk DBD dengan Teknologi Nuklir

Hai, sobat blogger! Kita punya berita menarik nih dari dunia penelitian dan inovasi di Jakarta.…

6 bulan ago

Cara Memperbanyak Pelanggan Laundry Lewat Website

Bisnis laundry bisa menjadi usaha sampingan maupun bisnis utama yang dapat mendatangkan banyak keuntungan jika…

6 bulan ago

Mendalami Support Vector Machines (SVM) dan Contoh Kasusnya

Support Vector Machines (SVM) merupakan salah satu algoritma pembelajaran mesin yang populer dan efektif dalam…

10 bulan ago

Menerapkan Algoritma Decision Trees dalam Analisis Data: Studi Kasus Pengenalan Penyakit pada Daun Tanaman

Dalam dunia pertanian, pengenalan penyakit pada tanaman sangat penting untuk mengambil langkah-langkah yang tepat dalam…

10 bulan ago